Sabtu, 13 Juni 2009

Tips Gampang Lelap Tidur

Artikel lama ini saya ambil dari website Depkes dan awalnya berjudul “Kangkung Bikin Orang Gampang Lelap?” yang dimuat Media Indonesia. Semoga bermanfaat bagi pembaca.

Ada pemeo yang menyebutkan bahwa sayuran jenis kangkung bikin orang cepat mengantuk. Betulkah ? Secara ilmiah, sebenarnya tidak terlalu benar 'tudingan' terhadap kangkung ini. Akan tetapi, secara umum bahan-bahan alami seperti sayur-sayuran, atau buah-buahan yang mengandung serat merupakan sumber makanan yang bisa menjadikan orang bisa tertidur nyenyak.

Jadi, cara terbaik agar tidur menjadi baik adalah kembali kepada pola hidup yang sehat dengan mengonsumsi makanan yang seimbang dan bergizi."Kalau ada orang susah tidur sebaiknya cari akar penyebabnya. Mungkin perut kosong, atau banyak pikiran,"kata pakar gizi dari IPB Prof Ali Khomsan.

Beberapa sumber makanan yang dapat membuat nyenyak tidur antara lain golongan vitamin B antara lain niacin, yang banyak terdapat pada jerohan, unggas, kacang-kacangan, susu, dan sebagainya. Vitamin B12 (cyanocobalamin) terdapat pada protein hewani seperti jerohan, kerang-kerangan, ikan telur. Inositol banyak terdapat pada jeruk, semangka, kacang-kacangan dan lain-lain. Vitamin B5 (asam panthotenat) banyak terdapat pada ikan, unggas, susu, kacang-kacangan, sayur-sayuran, dan sebagainya.

Asam folat banyak terdapat pada asparagus, brokoli, kembang kol, bit, dan sebagainya.
Ada kalanya, orang yang tidak bisa tidur kemudian minum susu dimalam hari. Hal yang sama juga yang dilakukan pada anak-anak. Sebetulnya, kalsium pada susu atau bahan makanan lainnya mempunyai efek menenangkan pada susunan saraf pusat. Kekurangan kalsium dapat menyebabkan kekejangan pada otot dan sulit tidur. Kalsium ini banyak terdapat pada susu, ikan teri, udang dan sebagainya.

Zat gizi lainnya yang bisa membantu Anda untuk bisa tidur nyenyak antara lain seng (Zn) yang banyak terdapat pada kerang-kerangan, daging, susu, telur, kacang kedelai, tahu, tempe, dan sebagainya.

Magnesium banyak terdapat pada kentang, biji-bijian, susu, daging, ikan, sayur-sayuran yang berwarna hijau, dan lain-lain. Sedangkan kalium banyak terdapat pada daging, susu, kentang, pisang, buah-buanan segar dan sebagainya.

Prof Khomsan menjelaskan pula ginseng merupakan obat tradisional yang juga bisa membuat orang nyaman tidur, sebagai alternatif selain obat-obatan kimia yang diberikan oleh dokter. "Pengobatan alternatif memanfaatkan tanaman atau herbal sebagai obat. Sebagai contoh, tanaman ginseng dalam almanak gizi dijelaskan bisa memperkuat jantung dan sistem susunan saraf. Ginseng juga membantu tubuh menstimulasi glandula endoktrin untuk metabolisme vitamin dan mineral denga baik. Pada akhrinya ginseng ini bisa membantu tubuh menyerap gizi dengan sempurna.

"Sebab, salah satu penyebab sulit tidur karena penyerapan gizi di dalam tubuh yang kurang baik. "Penyebabnya bisa karena kelelahan, stres, sakit, penurunan sitem imun dan sebagainya. Salah satu manfaat ginseng untuk mengatasi stres, sakit kepala, kelelahan dan membantu daya serap gizi. Makanya, kalau sulit tidur jangan minum atau makan yang memicu sistem urat saraf tetap waspada. Justru semakin stres nantinya.

"Ginseng sendiri mengandung komponen aktif, antara lain ginsenosida, polisakarida, dan panaxans. Polisakarida merupakan zat yang membantu meningkatkan sistem imun tubuh. bagi mereka yang sedang sakit, terkena batuk dan pilek sering kali tidur tidak nyaman. Orang sering sulit tidur karena serangan batuk dan hidung tersumbat, bisa mengonsumsi ginseng.

Orang sering sulit tidur juga bisa disebabkan obesitas. Tubuh yang gemuk karena penuh dengan timbunan kolesterol bisa mengganggu sistem saraf yang menyebabkan tidurnya mendengkur cukup keras. Manfaat lainnya pada ginseng berupa meluruhkan kolesterol.

Ginseng juga memiliki manfaat memperlancar peredaran darah pada sistem saraf dan membantu mengencerkan darah. Oleh sebab itu, ginseng tidak boleh dikonsumsi para penderita hipertensi, pasien pra-operasi, dan wanita hamil atau menyusui. "Bagi wanita hamil nantinya dalam proses persalinan akan terjadi perdarahan cukup banyak. Demikian juga dengan pasien praoperasi, darah tidak bisa beku karena sifat ginseng yang mengencerkan darah. Sama halnya dengan penderita hipertensi,"jelasnya.

Selain makanan bergizi, juga dibutuhkan olahraga yang mendukung bisa tidur dengan nyenyak. Menurut dr Priscilla R Andradi SpS, olahraga yang membuat otot rileks merupakan penunjang untuk bisa tidur nyenyak."Misalnya yoga, senam relaksasi, meditasi diringi musik yang tenang, sangat membantu otot-otot saraf mengendur untuk mengurangi ketegangan. Jangan berolahraga yang membuat Anda kelelahan, karena otot tubuh akan menegang, demikian juga dengan sistem saraf di otak." (Nda/V-1)

0 komentar:

Posting Komentar

 

Featured